Subhanallah... Meski Non Muslim, Wanita Ini Selalu Kirim Makanan Untuk Jamaah Masjid



Meski bukan pemeluk agama Islam, wanita ini selalu datang ke masjid dan membawa makanan berbuka untuk para jemaah. Hal itu sudah ia lakukan selama bertahun-tahun.

Adalah Vijayalechumy Shamugam atau lebih dikenal dengan nama Aci, wanita yang kerap membawa makanan dan minuman buka puasa di masjid yang ada di Ulu Klang. 

Dilansir World of Buzz (31/5), setiap tahunnya Aci berkunjung ke masjid itu dengan membawa buah-buahan dan beberapa minuman ragam rasa bagi umat muslimyang berpuasa. Ia juga meminta agar para jemaah masjid membacakan tahlil untuk almarhum adiknya. 

Semasa hidup, adiknya merupakan seorang mualaf. Hal itu agaknya yang menjadikan Aci selalu menjalankan tradisi 'bagi-bagi' makanan setiap bulan ramadhan. Kisah mengenai Aci mencuat berkat unggahan seorang pengguna Facebook bernama Rizal Imran. 

"Meskipun mereka berasal dari agama yang berbeda, kisah ini menunjukkan betapa cintanya ia dengan mendiang adik laki-lakinya," tulis Rizal yang juga tetangga Aci.
Meski Non Muslim, Wanita Ini Selalu Kirim Makanan Berbuka Untuk Jamaah MasjidFoto: istimewa

Rizal menambahkan bahwa adik lelaki Aci, Abdul Rahman Abdullah dan istrinya telah wafat beberapa tahun yang lalu. Sejak saat itu, Aci kerap meminta jemaah masjid untuk mendoakan keduanya. "Tapi yang membuat saya sangat tersentuh ialah ia (Aci) juga mengisi form untuk 'bacaan tahlil' untuk adik lelakinya yang seorang mualaf," tambah Rizal.

Hingga kini unggahan yang dibuat Rizal telah dibagikan lebih ribuan pengguna Facebook.

Menurut mStar, Aci mulai menyumbang ke masjid dan meminta sholat tahlil karena ibunya sendiri biasa melakukan hal yang sama sebelum meninggal.

"Aku melakukannya karena aku sangat mencintai saudaraku. Kami sangat dekat. Saya semakin merindukannya setiap bulan ramadhan dan Lebaran, " jelas wanita berusia 56 tahun itu.
Meski Non Muslim, Wanita Ini Selalu Kirim Makanan Berbuka Untuk Jamaah MasjidFoto: istimewa

Aci kemudian membeberkan bahwa dua dari empat anaknya juga masuk Islam. Menurutnya, ia merasa tidak perlu membatasi anak-anaknya dalam membuat keputusan tersebut.

"Mengubah agama merupakan keputusan mereka, kita harus menghormatinya. Bagi saya tidak masalah agama apa yang mereka praktikkan selama mereka percaya dengan keyakinan mereka dan tulus menjalankannya," pungkas Aci

0 Response to "Subhanallah... Meski Non Muslim, Wanita Ini Selalu Kirim Makanan Untuk Jamaah Masjid"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel